Breaking News
Home / Technology / Gelar Blind Per-Order, Ini Bocoran Spesifikasi Oppo A9 2020 – CNBC Indonesia

Gelar Blind Per-Order, Ini Bocoran Spesifikasi Oppo A9 2020 – CNBC Indonesia


Translating…

Jakarta, CNBC Indonesia

Oppo

 akan segera menghadirkan 

ponsel

 OPPO A9 2020 di Indonesia. Kepastian tersebut setelah produsen ponsel asal China ini menggelar blind pre-order sejak 10-17 September 2019.

Blind pre-order adalah sebuah program di mana para penggemar bisa memesan ponsel Oppo A9 2020 tetapi harganya belum diumumkan. Pengguna bisa memesan ponsel ini melalui e-commerce Tokopedia.

Mengutip situs resmi perusahaan, Oppo A9 2020 akan diotaki chipset Snapdragon 665 dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal hingga 128GB. Snapdragon 665 mampu bekerja pada kecepatan 2.0GHz dan ditopang oleh GPU Adreno 610 AIE.

Soal Kamera, Oppo A9 2020 akan menggunakan empat kamera di mana kamera utamanya beresolusi 48MP.

Gelar Blind Per-Order, Ini Bocoran Spesifikasi Oppo A9 2020

Foto: Oppo A9 2020 (Doc. Oppo)

Oppo A9 2020 akan didukung oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh. Oppo juga menambahkan fitur ‘Alive Sound’ pada ponsel anyar ini, yang didukung oleh Dual Speaker Dolby Atmos.

Di India, Oppo A9 2020 hadir dengan layar 6,5 inch dengan poni yang menyerupai tetesan air (waterdrop-style notch). Ponsel ini mendapat perlindungan Gorilla Glass 3+. Oppo A9 2020 memiliki dual-SIM dan berjalan pada Android 9 Pie.

Gelar Blind Per-Order, Ini Bocoran Spesifikasi Oppo A9 2020

Foto: Oppo A9 2020 (doc. OPPO)

terkait kamera lainnya, Oppo A9 2020 menggunakan kamera ultra wide 8 MP, depth sensor 2 MP dan kamera mode monocrome 2MP. Soal kamera selfit, Oppo memiliki kamera 16 MP, seperti dikutip dari Business Today, Kamis (12/9/2019).

Oppo A9 2020 di India hadir dengan dua varian Marine Green dan Space Purple. Harganya Oppo A9 2020 mulai dari Rs 16.990 (Rp 3,34 juta) untuk varian 4GB RAM. Model RAM 8GB berharga Rs 19.990 (Rp 3,9 juta).

(roy/roy)

Read More

About admin

Check Also

meta http-equiv=”Content-Type” content=”text/html; charset=UTF-8″> Translated version of div.big{border-width: 2px 0 0;border-style: solid}div.small{border-width: 1px 0 0;border-style: solid;margin:0 0 2px}div.header {width: 100%;height: 40px;padding: 0;text-align: center;}h1 {font-size: 22px;margin: 0;padding: 6px;}div.main{width: 100%;top: 45px;bottom: 0;left: 0;overflow: auto;position: absolute;}iframe.around{border-width:0}Translated version of <div class="main"

Seorang pengguna tanpa sengaja menemukan sosok gadis berkulit abu-abu dan "Malaikat Maut" di belakangnya saat menggunakan Google Maps. Kamis, 1 Oktober 2020 11:42 WIB Foto oleh Isaac Mehegan di UnsplashIlustrasi mencari suatu tempat dengan bantuan Google Maps  TRIBUNNEWS.COM - Google Maps menjadi satu fitur yang paling banyak digunakan pengguna untuk menemukan suatu lokasi. Pada Google Maps…